8 Tempat Wisata Indonesia Yang Patut Dikunjungi
1. Jembatan Cinta Pring Wulung
Jembatan Cinta Pring Wulung yang terdapat di tengah-tengah sawah dengan ditemani udara nan sejuk. Jembatan Cinta Pring Wulung ini berbentuk hati atau love dan terbuat dari bambu Pring Wulung, Alasan itulah yang membuat jembatan ini di beri nama Jembatan Cinta Pring Wulung
Lokasi Jembatan Cinta Pring Wulung : Desa Panusupan, Rembang, Panusupan, Kecamatan Rembang, Kabutan Purbalingga, Jawa Tengah
Harga Tiket Masuk : Rp. 5000
Biaya Parkir : Rp. 2000
2. Air Terjun Tama’lulua
Air Terjun Tama’lulua memang sangat mempesona. Hamparan Ladang Jagung yang membentang dan udara sejuk menjadikan air terjun ini layak di kunjungi
Lokasi : Terletak di Desa Ramba, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.
Harga Tiket Masuk : Rp2.000; pengendara roda dua, Rp5.000; pengendara roda empat.
3. Punthuk Mongkrong
Berada di Punthuk Mongkrong, kamu akan berasa seolah “melayang” di atas awan. Punthuk Mongkrong memiliki ketinggian sekitar 624 Mdpl dengan keistimewaan fajar dan senjanya.
Lokasi : Punthuk Mongkrong berada di Desa Giritengah, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. Desa Giritengah terletak di ujung barat daya Kecamatan Borobudur, dengan jarak sekitar 5 kilometer dari Candi Borobudur
4. Bukit Watugede Gunung Kidul
Bukit Watugede jadi salah satu tempat wisata baru di Gunung Kidul, Yogyakarta yang menghadirkan pemandangan indah dari gunung, bukit, air terjun hingga pantai.
Lokasi : berada di Padukuh Sinom, Desa Kedungpoh, Kecamatan Nglipar, Gunung Kidul, Yogyakarta. Jarak tempuh dari Wonosari kurang lebih memakan waktu sekitar 30 menit.
5. Jurang Tembelan
Jurang Tembelan jadi salah satu tempat wisata di Indonesia yang populer di tahun 2016. Tak hanya akan populer di tahun 2016, namun tak menutup kemungkinan Jurang Tembelan akan lebih populer di tahun 2017.
Jurang Tembelan memiliki potensi wisata yang menjanjikan dengan pemandangan Kebun Buah Mangunan dan Sungai Elo.
Lokasi : Berada di Dukuh Kanigoro, Mangunan, Bantul, Yogyakarta. Jaraknya dari pusat kota Yogyakarta sekitar 22 kilometer dan dapat ditempuh dengan perjalanan darat sekitar 1,5 jam.
Tiket Masuk : Gratis, namun perlu membayar ongkos parkir.
6. Broken Beach Bali
Broken Beach atau Pantai Pasih Uug memang belum sepopuler Pantai Kuta, Pantai Sanur dan pantai lainnya. Tapi bukan berarti tempat ini akan sepi dikunjungi wisatawan saat 2017.
Lokasi : Berada di Nusa Penida, pulau kecil yang berada di sebelah tenggara pulau Bali dan berkunjung ke Broken Beach atau Pantai Pasih Uug.
7. Pusat Laut Donggala
Pusat Laut Donggala diklaim jadi sumur raksasa terbesar di dunia. Tak seperti sumur kebanyakan tapi sumur ini menghadirkan air yang sangat biru layaknya air laut. Air di Pusat Laut Donggala dipercaya bisa menyembuhkan berbagai penyakit, terutama penyakit kulit. Maka tak heran, jika banyak wisatawan yang datang ke sini untuk berenang atau sekedar mengambil airnya.
Lokasi : Berlokasi di Provinsi Sulawesi Tengah, tepatnya di Dusun Simbe, Desa Limboro, Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala.
8. Camoi Aek Biru
Danau biru nan indah bekas galian tambang timah tak hanya dimiliki oleh Belitung, tapi Bangka juga punya hal tersebut. Jika di Belitung namanya Danau Kaolin, maka di Bangka namanya Camoi Aek Biru.
Lokasi : Berada di Desa Air Bara, Kecamatan Air Gegas, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Akses menuju Camoi Aek Biru : Camoi Aek Biru ini jaraknya hanya 50 km dari Pangkal Pinang. Beberapa meter sebelum memasuki pemukiman warga di Desa Air Bara, berbelok ke arah barat di Simpang Bemban. Camoi Aek Biru berada di sebelah kiri jalan.
316 Comments
Comments are closed.